Label

Jumat, 28 Oktober 2011

CARA MEMBELI HOSTING


Cara membeli hosting sebenarnya tidak jauh berbeda dengan cara membeli domain. Kita tinggal masuk ke website penyedia layanan hosting, kita pilih hosting sesuai kebutuhan, lalu kita order hosting tersebut. Cukup mudah bukan? Apabila ingin detailnya, berikut ini adalah “tutorial membuat website sendiri” sesi “cara membeli hosting”. Oke, mari kita mulai belajar membeli hostingnya!! :DAnda sudah memutuskan untuk membeli layanan hosting dimana? Kalau sudah, silakan membuka halaman penjualan hosting langganan Anda tersebut. Bagi yang belum, silakan membeli hosting dulu.Nah apabila sudah membeli hosting, silakan memilih menu “shared hosting” di bagian kiri atas website tersebut. Pilih satu saja hosting yang Anda inginkan, ketahui siapa pangsa pasar atau pengunjung utama untuk website Anda nantinya. Misalnya Anda menulis dengan bahasa Indonesia, maka pilihlah hosting iix. Kalau pengunjung Anda nanti kira-kira kebanyakan dari wilayah Asia, maka pilihlah hosting Singapore. Apabila untuk warga Internasional, maka hosting USA adalah yang terbaik untuk Anda.


Sudah Anda tentukan? Oke, disini saya akan mengilustrasikan tutorial membeli hosting ini dengan gambar. Misalnya saya ingin membuat blog wordpress, karena saya tidak bisa bahasa Inggris [sering her] :p, maka saya akan menulis blog berbahasa Indonesia. Nah, saya memilih hosting iix saja, “pilih price list hosting linux iix“… Ok klikkk… dan saya masuk ke halaman seperti dibawah ini:




Sudah bisa melihat daftar harga hosting linux iix kan? Nah sekarang tinggal memilih salah satu layanan hosting yang sekiranya Anda butuhkan. Karena saya hanya ingin membuat blog dengan kapasitas rendah, saya pilih hosting 50Mb saja sudah cukup. Klik order



Karena kemarin saya sudah membeli domain saya, jadi sekarang tinggal membeli hosting saja. Pilih “I will update my nameservers…” dan isikan nama domain yang telah dibeli kemarin seperti digambar tersebut. Kemudian klik tombol dibawah itu, “Click to Continue >>”
Nah setelah sudah diklik, maka akan muncul halaman berikut:

Wow, murah ya harga hostingnya???? Eits, sabar dulu, itu kan “Semi-annually” alias setengah tahunan.  Kalau di pikir mending yang setahun sekalian. Silakan ubah yang semi annually tersebut menjadi annually.


Nah, ini baru benar! Sekarang tinggal Update Cart dan akan masuk ke halaman berikut:



silakan klik checkout untuk pembayaran
Nah, Anda hampir selesai dalam membeli hosting. Tinggal klik checkout dan mengisi data diri Anda, memilih metode pembayaran via transfer Bank atau Paypal… Isi data diri Anda dengan lengkap ya? Jangan lupa paling bawah Anda centang, seperti gambar dibawah ini:


Wah, selamat Anda telah berhasil membeli hosting! :D Lalu apa yang harus dilakukan setelah ini?? Ya membayar lah! Masa Anda mau gratis? Kalo mau yang gratis, ya silakan cari hosting gratis seperti 000webhost.com, 000space.com, byethost.com, dan lain sebagainya. Namun saya tidak bertanggung jawab lo ya kalau suatu saat data Anda semuanya hilang gara-gara hosting gratis tersebut? :p
Oke, sampai disini dulu tutorial membuat website sendiri, seri cara membeli hostingnya ya...Semoga bermanfaat untuk kita semuA.Tetap semangat 45 !! DREAM BELIEVE and MAKE it HAPPENED :D


sumber : http://diwordpress.com/182/membuat-website-sendiri-cara-membeli-hosting/

5 komentar:

Like

comments